Benzema akan disambut lebih dari 56.000 suporter dalam acara perayaan kedatangannya di Al Ittihad

- Kamis, 8 Juni 2023 | 19:52 WIB
Karim Benzema saat baru tiba di Arab Saudi. (alarabiya)
Karim Benzema saat baru tiba di Arab Saudi. (alarabiya)

MEDAN INSIDER - Demam Karim Benzema tampaknya sedang terjadi di Arab Saudi, setelah kedatangannya di klub Al Ittihad.

Kedatangan Benzema Rabu kemarin di Jeddah, Arab Saudi, untuk bergabung dengan klub Al Ittihad dengan kontrak hingga 2026, langsung disambut antusias fans yang berseragam kuning hitam.

Penyambutan lebih besar akan dilakukan pada hari Kamis, 8 Juni 2023 waktu Jeddah, dimana Benzema akan dihadirkan pada acara yang akan dilakukan di Stadion King Abdullah Sports City Jeddah, kandang Al Ittihad.

Baca Juga: Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting kritisi sejumlah proyek Pemprov di Tanah Karo, termasuk wisma atlet Siosar

Sebelumnya striker Prancis dan pemenang Ballon d'Or itu menandatangani kontrak tiga musim dengan klub Liga Pro Saudi pada hari Selasa dengan total bayaran $165 juta, menurut alarabiya.net.

Benzema (35) adalah rekrutan pertama Al Ittihad sejak memenangkan gelar liga untuk pertama kalinya sejak 2009, dengan rekan senegaranya N'Golo Kante diharapkan segera bergabung dengannya dari Chelsea.

Klub Al Ittihad sendiri merasa perlu untuk memperkuat barisannya, setelah sebagai juara Liga Roshan Saudi 2022-2023 mereka pastinya akan berpartisipasi sebagai wakil Arab Saudi di Piala Dunia Antar Klub pada Desember 2023.

Baca Juga: Menag laporkan operasional ibadah haji berjalan baik, gelombang kedua jamaah dari 17 kloter tiba hari ini

Benzema adalah pemain yang diharapkan bisa membawa Al Ittihad tampil lebih baik di kancah yang lebih tinggi.

Sehingga sosoknya pun dianggap penting untuk disambut dalam acara perayaan yang besar dan gemerlap.

Pada hari Kamis, klub Al Ittihad akan mengadakan upacara perkenalan di hadapan suporternya.

Baca Juga: Tepis tawaran Barcelona dan Al Hilal, Messi akhirnya memilih gabung bersama Inter Miami di Liga AS

Juara Arab Saudi itu menjual lebih dari 56.000 tiket untuk acara penyambutan Benzema, dan hanya dalam beberapa jam setelah penjualan diumumkan pada hari Rabu, tiket sudah habis terjual.

Namun, sejatinya arena yang akan digunakan untuk acara penyambutan itu berkapasitas 62.000 kursi.

Halaman:

Editor: Eko Hendra Mulyawan

Sumber: alarabiya.net

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X